https://www.box.com/s/bb4rmtecvqedbsjivr94

Jumat, 25 September 2015

Pantai Pulau Merah Banyuwangi Kembali Kotor

 Pantai Pulau Merah Banyuwangi
Kembali Kotor
 

Banyuwangi – Pantai Pulau Merah Banyuwangi
kembali terlihat kotor. Sampah berupa ranting, batok
kelapa dan bambu terlihat mengotori sepanjang pantai
yang diandalkan Pemkab Banyuwangi sebagai destinasi
wisata unggulan. Bahkan tidak hanya itu, sampah bekas
bungkus makanan dan kantong plastik juga berserakan di
sekitar pantai.
“Sudah 2 hari ini kotor mas. Ini sampah kiriman dari laut
dan sungai di sekitar Pulau Merah,” ujar Sutris (28)
salah satu pengelola payung di PM, kepada detikcom,
Sabtu (28/2/2015).
Menurutnya, jika cuaca hujan sungai yang ada di timur
pantai akan membawa kotoran berupa sampah rumah
tangga ke pantai. Selain itu, sampah dari laut juga
mengotori pantai, terbawa ombak ke pinggir.
“Kebanyakan kayu dan ranting pohon. Kalau sampah
rumah tangga berasal dari sungai. Padahal sudah ada
imbauan dari pemerintah untuk tidak buang sampah ke
sungai,” tandasnya.
Kotornya Pantai Pulau Merah juga disesalkan para
wisatawan yang datang ke Pulau Merah. Mereka merasa
risih dengan banyaknya sampah yang tak segera
dibersihkan. Apalagi, banyaknya anjing yang masih
berkeliaran di pinggir pantai, membuat enggan wisatawan
mandi di pantai ini.
“Harusnya ada petugas kebersihan yang sigap dengan
kotornya pantai ini. Kita risih juga, masak pantai
unggulan seperti ini,” ujar Abdullah, warga Surabaya.
Sebelumnya, Pantai Pulau Merah juga pernah
mendapatkan kiriman sampah dari laut. Namun Pemkab
Banyuwangi segera bertindak membersihkan pantai.
Puluhan petugas kebersihan dari Dinas Kebersihan dan
Pertamanan (DKP) dikerahkan untuk membersihkan
sampah. Hasilnya, tidak sampai 2 jam pantai kembali
bersih.
Kemudian Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas,
membuat aturan terkait kebersihan pantai ini, dengan
meminta pengelola payung dan pedagang untuk
membersihkan arealnya masing-masing. Namun aturan
hanya aturan belaka. Kondisi Pulau Merah tetap kotor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar